Maklumat Pelayanan BPS Kota Tangerang "Dengan Ini menyatakan sanggup menyelenggarakan pelayanan sesuai dengan standar pelayanan yang ditetapkan dan apabila kami tidak menepati janji, kami siap menerima sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku"
BPS Kota Tangerang menolak segala bentuk Gratifikasi. Jika menemukan upaya Gratifikasi segera laporkan melalui www.lapor.go.id
Seluruh pegawai BPS Kota Tangerang siap untuk menjalankan reformasi birokrasi dengan menerapkan zona integritas dalam seluruh aspek pekerjaan, menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)
Peluncuran Logo Sensus Ekonomi 2026 (SE2026)
16 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik
Perkenalkan, Logo Sensus Ekonomi 2026
Sahabat Data, pada momen Hari Statistik Nasional tanggal 26 September 2024 lalu, telah diluncurkan logo Sensus Ekonomi 2026 (SE2026). Sensus Ekonomi merupakan salah satu sensus yang dilakukan BPS sepuluh tahun sekali untuk mendata para pelaku usaha di Indonesia.
Logo SE2026 didesain oleh Yumakiso Std. @yumakiso_ dan menggambarkan peranan aktif kita dalam upaya memajukan dan meningkatkan kehidupan perekonomian nasional melalui Sensus Ekonomi.
Mari bersama menyambut Sensus Ekonomi keenam di tahun 2026.