Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) sebesar 8,98 persen - Badan Pusat Statistik Kota Tangerang

Maklumat Pelayanan BPS Kota Tangerang "Dengan Ini menyatakan sanggup menyelenggarakan pelayanan sesuai dengan standar pelayanan yang ditetapkan dan apabila kami tidak menepati janji, kami siap menerima sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku"

BPS Kota Tangerang menolak segala bentuk Gratifikasi. Jika menemukan upaya Gratifikasi segera laporkan melalui www.lapor.go.id

Seluruh pegawai BPS Kota Tangerang siap untuk menjalankan reformasi birokrasi dengan menerapkan zona integritas dalam seluruh aspek pekerjaan, menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) sebesar 8,98 persen

Tanggal Rilis : 8 November 2021
Ukuran File : 1.31 MB

Abstraksi

  • Jumlah angkatan kerja pada Agustus 2021 sebanyak 6,26 juta orang, naik 47,42 ribu orang dibanding Agustus 2020. Sementara Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) turun sebesar 0,69 persen poin.
  • Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Agustus 2021 sebesar 8,98 persen, turun 1,66 persen poin dibandingkan dengan Agustus 2020.
  • Penduduk yang bekerja sebanyak 5,69 juta orang, naik sebanyak 146,17 ribu orang dari Agustus 2020. Lapangan pekerjaan yang mengalami peningkatan persentase terbesar adalah Sektor Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi dan Perawatan Mobil dan Sepeda Motor (0,67 persen poin). Sementara sektor yang mengalami penurunan terbesar yaitu Sektor Jasa Lainnya (1,80 persen poin).
  • Sebanyak 2,78 juta orang (48,87 persen) bekerja pada kegiatan informal, turun 0,31 persen poin dibanding Agustus 2020.
  • Persentase setengah penganggur turun sebesar 1,70 persen poin, sementara persentase pekerja paruh waktu naik sebesar 1,97 persen poin dibandingkan Agustus 2020.
  • Terdapat 1,22 juta orang (12,45 persen penduduk usia kerja) yang terdampak COVID-19. Terdiri dari pengangguran karena COVID-19 (99,85 ribu orang), Bukan Angkatan Kerja (BAK) karena COVID-19 (36,01 ribu orang), sementara tidak bekerja karena COVID-19 (55,33 ribu orang), dan penduduk bekerja yang mengalami pengurangan jam kerja karena COVID-19 (1,03 juta orang).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Tangerang (StatisticsTangerang Municipality)Jl. RHM Noer Radji No. 28 Gerendeng Tangerang

Telp (62-21) 55792858 Faks (62-21) 55796910

Mailbox : bps3671@bps.go.id   

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik